Tulang Bawang (Timenews.id) -- Guna Mensinergikan kegiatan dan menampung usulan-usulan dari masing-masing masyarakat kampung Hargo Mulyo kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulangbawang. mengelar kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) acara dipusatkan dibalai kampung hargo mulyo minggu (3/3).
pada kegiatan Musrenbang kali ini, kampung hargo mulyo Mengangkat Tema"Penyusunan Rencana Angaran Pendapatan Belanja kampung (RAPBkam) Tahun 2019.
dalam Musrenbang tersebut, Sarjoni selaku kepala kampung terlihat sangat Berambisi sesuai visi dan misi untuk membangun kampung Hargo Mulyo yang lebih baik lagi
dijelaskanya, untuk tahun 2019 ini kita akan menyusun rencana angaran pendapatan belanja kampung (RAPBkam) yang sesuai dengan 25 Perogram Pemerintahan Bupati Tulangbawang. serta akan
mempokuskan kampung hargo mulyo menjadi kampung yang lebih baik lagi
ditempat yang sama, camat Rawajitu selatan Sukerdi Mengatakan," dirinya sangat Mendukung kampung hargo dalam hal ini perencanaan penyusunan Rencana pendapatan angaran belanja kampung (RAPBkam) sesuai dengan 25 program pemerintah kabupaten Tulangbawang.
saya berharap nanti, dengan adanya Musrenbang di kampung hargo mulyo ini bisa terealisasikan usulan-usulan dan masyarakat," tandasny
Disamping itu, hadir dalam kegiatan tersebut, kepala kampung Hargo Mulyo camat Rawajitu Selatan Sukerdi, ketua BPK Hargo Mulyo, Kusmanto dan Bhabinkantibmas Polsek Rawajitu selatan serta masyarakat se-kampung Hargo Mulyo (Ma)