Lampung Utara (Timenews.id) -- Sebagai Koordinator Pelayan masyarakat, Bupati Kabupaten Lampung Utara, H.Agung ilmu mangkunegara.S.STP.MH, menyampaikan rasa berbela sungkawa dan turut berduka yang sedalam-dalamnya, atas Musibah yang menimpa Saudara-saudar kita, di Lampung Selatan, Pesawaran, Tanggamus dan Banten.
Hal itu di katakannya, sesaat setelah membuka Launcing Program Kartu Identitas Anak (KIA) yang dilaksanakan di GSG Islamic Center Kotabumi, Rabu (26/12).
"Saya atas nama Pemkab Lampura, menyampaikan rasa duka yang mendalam, dan semoga Keluarga yang di tinggalkan tabah menghadapi cobaan, kita juga telah mengirimkan dua Unit Ambulan, Obat-obatan, dan Tim Medis, guna ikut meringankan beban Saudara kita di sana," Jelas Bupati.
Menurutnya, apa yang telah dilakukan Pemkab.Lampura, dalam rangka turut serta merasakan dan ikut memberikan bantuan guna meringankan beban Saudara-saudara kita di sana, sebagai wujud peduli antar sesama.
"Selain itu, pada hari ini saya telah memerintahkan Kadis Sosial, untuk mengirimkan dapur Umum di sana, serta meminta Kadis Sosial untuk berkeliling meminta bantuan kepada ASN dan para Pelayan rakyat lainnya, yang ingin memberikan bantuannya, tapi hal ini bukan paksaan, hanya sebagai himbauan," Terang Bupati Agung.
Selain dari pada itu, kemarin Teman-teman kita yang ada disana, juga meminta tambahan kembali dua Unit Ambulan, dan telah kita kirimkan ke sana, untuk sementara ini kita sedang mempersiapkan Tim bersama BPBD, untuk dapat berangkat ke sana guna membantu Pihak TNI POLRI dan Tim yang telah ada di sana.
"Kita ingin keberadaan Tim yang kita kirimkan, tidak menjadi beban, untuk itu kita perlu persiapan yang matang," Harapnya../ riki